Jurusan Akidah dan Filsafat Islam IAIN Syekh Nurjati menghelat Kursus Filsafat Islam pada hari Rabu-Kamis (18-19 Juli 2018). Kursus yang menghadirkan fasilitator dari SADRA Institute- Jakarta yaitu Dr. Ammar Fauzi ini mendapatkan dukungan yang luar biasa dari berbagai kalangan, mulai dari Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (Dr. Hajam, M.Ag) dan seluruh dosen Fakultas UAD, Syariah sampai Tarbiyah, bahkan para alumni Jurusan Akidah dan Filsafat Islam juga turut hadir dalam gelaran kursus yang digelar selama dua hari ini.
Acara kursus filsafat Islam ini dilaksanakan mulai Pukul 09.30 Wib di Ruang Jurusan AFI Lantai 2, Gedung FUAD ini melibatkan peserta sebanyak kurang lebih 30 peserta dalam dua hari. Adapun tujuan dilaksanakannya kursus ini adalah untuk meningkatkan produktivitas dan pengembangan kualitas intelektual Muslim di lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Selain untuk tujuan tersebut, kursus ini juga ditujukan untuk meluruskan kembali pemahaman tentang filsafat Islam yang katanya rumit dan sukar untuk dipahami, bahkan cenderung disalahpahami dan dicurigai bisa merusak keimanan seseorang.
Kesalahan cara berpikir seperti inilah yang perlu diluruskan kembali di tengah masyarakat ilmiah, agar kajian dan pengkaji filsafat Islam tidak mengalami stagnasi yang membuatnya semakin mundur dan kurang produktif. Sehingga semua pihak khususnya para pengkaji, dosen dan peneliti filsafat Islam sudah harus berbenah dan berorientasi pada pengembangan ranah keilmuannya. Apalagi jika kontribusi pemikiran para ilmuan yang memperhatikan soal filsafat Islam sudah mulai harus melek terhadap kebutuhan sosial yang terjadi di tengah masyarakat.